Close

Pentingnya website untuk bisnis Anda

Di masa kini seperti yang kita ketahui bersama bahwa perkembangan teknologi informasi sudah kian berkembang dan masyarakat pun sudah semakin melek teknologi. Masyarakat luas sudah merasakan manfaat dari kemajuan tersebut.

Untuk keseharian saja yang amat nyata bisa kita lihat adalah semakin mudahnya masyarakat mendapatkan informasi dan juga mengupload informasi berupa gambar atau teks ataupun video ke sosial media.

Melihat perkembangan tersebut, amatlah disayangkan bila Anda tak memanfaatkan kemajuan yang ada untuk keperluan bisnis Anda. Sudah banyak informasi yang mengatakan bahwa diperlukan sebuah website untuk bisnis yang mana website merupakan satu dari sekian banyak hasil dari kemajuan teknologi yang ada.

Website yang tidak sekedar dibuat, akan tetapi website yang dibangun dan dikelola dengan profesional sehingga manfaat yang didapatkan dari website tersebut bisa maksimal. Mungkin Anda masih ragu, kira-kira apa saja manfaat dari website tersebut untuk bisnis Anda.

Berikut ini paparannya;

  1. Dapat meningkatkan brand awareness sebuah perusahaan, dalam membangun branding bagi sebuah perusahaan tentunya bukan hal yang mudah untuk dilakukan, apalagi untuk sebuah perusahaan yang masih baru terbentuk. Pastinya dibutuhkan banyak biaya untuk kebutuhan beriklan dan sejenisnya. Nyatanya website ini juga bisa menjadi sarana branding untuk perusahaan Anda. Bahkan dengan biaya yang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan beriklan ke berbagai media lain. Nantinya pelaku bisnis juga dapat memperkenalkan ciri khas dari sebuah perusahaan juga dari website mereka tersebut.
  2. Guna memperkenalkan profil sebuah perusahaan, semakin banyak yang mengenal mengenai perusahaan Anda, maka akan semakin terkenal juga usaha sampai dengan produk yang ditawarkan tersebut. Profil perusahaan menjadi bagian yang sangat penting di dalam sebuah organisasi. Mengingat hal ini nyatanya sangatlah berpengaruh untuk menarik perhatian calon investor juga.
  3. Dapat digunakan sebagai sarana publikasi resmi sebuah perusahaan, lewat sebuah website maka nantinya perusahaan bisa secara mudah memberikan informasi atau publikasi. Misalnya adalah informasi mengenai kegiatan perusahaan, adanya undian berhadiah dan lain sebagainya. Akan lebih mudah jika seandainya informasi tersebut ditampilkan dalam sebuah website, anak buah mereka juga bisa langsung mengaksesnya saja.
  4. Mempermudah komunikasi, baik itu komunikasi antara perusahaan dengan calon konsumennya maupun dengan yang lainnya. Apalagi di dalam website tersebut nantinya juga sudah ditampilkan kontak, bahkan memungkinkan untuk melakukan chatting secara langsung, sehingga akan jauh lebih mudah berkomunikasi dua arah. Berbagai macam fiture komunikasi baru nantinya bisa Anda sematkan disini.
  5. Kemudahan bagi perusahaan untuk memberikan informasi maupun juga melakukan polling, seandainya Anda telah mengupdate informasi terbaru, maka nantinya juga bisa dilakukan secara lebih mudah langsung ke website tersebut. Termasuk ketika perusahaan tengah mengadakan sebuah polling dengan tujuan untuk mengetahui apa yang diinginkan oleh konsumen mereka, tak perlu lagi menyebar angket maupun kuisioner, lebih hemat tenaga dan juga waktu. Bahkan segmen yang dituju juga jadi lebih luas.

Bila Anda sudah memutuskan untuk membuat website untuk keperluan bisnis Anda, Anda bisa menggunakan jasa pembuatan website perusahaan yang diberikan oleh Simple C. Simple C adalah penyedia jasa pembuatan website perusahaan yang sudah berkecimpung sejak tahun 2007.

Paket-paket jasa pembuatan website perusahaan yang ditawarkan oleh Simple C sudah termasuk dengan jasa domain, hosting, desain dan email. Dengan harga pembuatan yang diberikan mulai dari paket promo Rp. 299 ribu dan Rp. 600 ribu hingga paket premium Rp. 3 juta dan Rp. 5juta.

Bila Anda tertarik untuk menggunakan jasa pembuatan website yang dimiliki oleh Simple C, Anda bisa menghubungi nomor 021 2273 9031 – 0856 9281 4684 pada jam kerja.

Related Posts